Saturday, 27 December 2008

Tupai Berwarna Ungu

Tupai Berwarna Ungu...? MUngkInkah Teman-teman...

Teman-teman...kali ini berita yang ingin Helfi tulis...berita unik...tapi lagi-lagi dari Koran Berani...Tepatnya tanggal 23 Desember 2008, halaman  5  

Pete, seekor tupai, memang biasa muncul di Meoncross School di Stubbington, Hants. Namun, suatu hari, Pete muncul dengan bulu berwarna ungu. Hal ini sangat mengejutkan guru dan murid di sana.

The Telegraph bercerita, Senin (22/12), semula mereka menyangka ada orang yang berbuat iseng pada Pete. Setelah diamati lebih cermat, ternyata warna ungu itu merata di seluruh tubuh Pete. Akhirnya penyelidikan pun dilakukan. Ternyata, Pete bersarang di dekat pembuangan wadah bekas tinta. Diduga, Pete tercemplung ke dalam wadah bekas tinta berwarna ungu.

Untunglah menurut ahli hewan, warna itu akan hilang dari tubuh Pete pada musim semi mendatang.

(sumber...Koran Berani, 23 Desember 2008,halaman 5) 

Nah...teman-teman...kalau kita memiliki hewan piaraan, kita harus hati-hati dengan sampah buangan kita, jangan sampai menimpa atau diobrak-abrik oleh hewan kesayangan kita...

kasihan kan kalau kucing/anjing piaraan kita berubah warna....Tapi...warnanya jadi lucu juga sih....